GAMBARAN KONDISI PERUMAHAN DI DESA SUKOSARI KECAMATAN BARADATU KABUPATEN WAY KANAN

Rina Diana Sari

Abstract


Rumah merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Konstruksi rumah dan lingkungan yang tidak memenuhi syarat kesehatan merupakan faktor risiko terhadap berbagai jenis penyakit. Penelitian bertujuan mendapatkan gambaran kondisi kesehatan perumahan di Desa Sukosari Kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan. Variabel yang diteliti adalah langit-langit, dinding lantai, jendela kamar tidur, jendela ruang keluarga, ventilasi, sarana pembuangan asap dapur, dan pencahayaan.

Jenis penelitian adalah deskriptif, untuk mendapatkan gambaran kondisi kesehatan perumahan. Populasi penelitian adalah seluruh rumah yang berjumlah 297 rumah. Sampel sebanyak 75 rumah, dipilih secara acak dengan teknik systematic random sampling. Keseluruhan data dibandingkan dengan Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 829/Menkes/SK/VII/1999, tentang persyaratan kesehatan perumahan.

Hasil penelitian mendapatkan bahwa secara umum kondisi kesehatan perumahan masih kurang baik. Sebanyak 80% rumah tinggal belum dilengkapi langit-langit, dinding rumah masih semi permanen (17,3%), dan lantai tanah (14,7%). Mayoritas rumah tinggal telah memiliki jendela kamar tidur (85,3%) dan jendela pada ruang keluarga (88,0%). Sehingga penerangan pada 72,0% rumah telah memenuhi syarat kesehatan (50-100 lux). Namun hanya 29,3% rumah yang memiliki ventilasi memenuhi syarat kesehatan, dan sebagian besar (72,0%) tidak memiliki lubang asap dapur.

Perlu peningkatan pengetahuan masyarakat tentang rumah sehat serta kaitannya dengan penyakit. Metode penyuluhan secara langsung dan penggunaan media menjadi pilihan dalam proses perubahan perilaku masyarakat. Dibutuhkan keterlibatan semua pihak dalam upaya meningkatkan cakupan rumah sehat, dan penurunan angka penyakit.

Keywords


Rumah sehat, komponen rumah

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26630/rj.v13i1.2772

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Publish by: Department of Environmental Health, Tanjungkarang Health Polytechnic

Alamat: Jl. H. Mena No.100, Hajimena, Kec. Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung 35145.
Telepon: 081273715302, email:  ruwajurai@poltekkes-tjk.ac.id

Lisensi Creative Commons
Ruwa Jurai: Jurnal Kesehatan Lingkungan is licensed under a Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 .